Selasa, 15 Februari 2011

Fakta Menarik Tentang Microsoft


Fakta Menarik Tentang Microsoft

Siapa yang tidak kenal dengan raksasa software Sistem Operasi komputer (OS)Microsoft. Setiap komputer di rumah dan kantor kita mungkin menggunakan produk dari Microsoft. Ada beberapa fakta menarik mengenai Microsoft yang mungkin saja anda belum mengetahuinya.

Microsoft awalnya bernama Micro-soft, dan pada tahun 1976 Microsoft menghapus tanda hubung tersebut. Microsoft sendiri kombinasi dari kata "microcomputer" dan "software". Penemu Microsoft Bill Gates sebenarnya tidak lulus dari Harvard(drop out) dan akhirnya menemukan Microsoft. CEO Microsoft saat ini, Steve Ballmer telah menyelesaikan pendidikan di Hardvard, tetapi Ia keluar dariStanford untuk bergabung di Microsoft.

Karyawan tetap Microsoft diberikan alamat email khusus. Yaitu mereka diberikan alamat email dengan tambahan simbol (-) pada awal simbol "at", yang dikenal dengan Dash Trash.
-@ = Dash Trash

So, untuk melihat fakta menarik lainnya, langsung saja lihat infographic berikut;

Online MBA Programs

Sejarah Singkat Hacking


Sejarah Singkat Hacking

Hacking telah ada semenjak komputer ada yang awalnya adalah untuk me-reprogram atau mengkofigurasi ulang sistem komputer untuk memberikan akses kepada seseorang yang seharusnya tidak diperbolehkan untuk mengakses. Dalam dunia manipulasi elektronik, seorang hacking biasanya disebut dengan "cracking" karena sebutan ini lebih sesuai atau lebih tepat.

Kata Hacker sendiri dibuat oleh John Nash, seorang ahli Matematika, yang dimaksudkan untuk menggambarkan seseorang yang menggunakan solusi yang rumit dan cepat untuk menghidari suatu masalah. Dampak dari hacking ini bisa sangat berguna akan tetapi lebih banyak bahayanya.

Tahukah anda bahwa teknologi pertama yang di hack ditemukan pada tahun 1972,Ian Murphy merupakan hacker pertama yang dihukum. Ia meng-hack perusahaan telekomunikasi Amerika AT&T pada tahun 1981. Saat itu Ian mengubah waktu yang memungkinkan seseorang berbicara dengan tarif diskon dimalam hari pada saat siang hari dan tarif yang lebih mahal ketika berbicara dimalam hari. Albert Gonzalez adalah seorang hacker terlama yang di penjara yaitu selama 20 tahun. Ia mencuri 200 juta nomor kartu kredit dan kartu debit.

Informasi yang menarik tentang hacking ini adalah departemen pertahanan Amerika memperkerjakan 250 hacker setiap tahun untuk membantu Amerika dari ancaman bahaya cyber threats. Dan bagi anda pengguna Facebook, harus berhati-hati, karena jejaring sosial ini paling sering di hack di seluruh dunia. Hacker mencuri informasi data diri, nomor telepon dari profile kita untuk disalah gunakan.

Informasi lengkap mengenai Hacker ini bisa anda baca selengkapnya pada infographic dibawah ini, check this out!

The History of Hacking

Pencurian Identitas dan Password Security


Must Know: Pencurian Identitas dan Password Security

Salah satu kejahatan di dunia online (a.k.a syber crime) yang semakin cepat berkembang adalah pencurian identitas di Internet. Dengan berkembangya gaya hidup dalam berbelanja, banyak diantara kita yang lebih senang berbelanja atau bertransaksi secara online. Disinilah para "hacker" mulai menggunakan "keahliannya" untuk mencuri identitas dan password kita.

Di Amerika, 9 juta orang menjadi korban pencurian identitas di media online, 47% identitas dicuri oleh orang yang dikenal. Bagaimana bisa hacker bisa mencuri identitas & password kita?. 60% melalui personal komputer, 25% pada saat kita online dan 15% karena kita kehilangan dompet.

Ada tips menarik untuk menghindari pembobolan password anda. Apabila anda ingin membuat password, pastikan anda menggunakan satu huruf besar dan tambahkan juga symbol. Bagi hacker untuk memecahkan password ini cukup rumit, yaitu membutuhkan waktu 200 tahun dibandingkan dengan delapan karakter (huruf kecil semua), yang butuh waktu 2 jam saja.

Silahkan lihat infographic mengenai pencurian indentitas dan keamanan password;

Identity Theft and Password Security

Selasa, 08 Februari 2011

Download Gom Player Terbaru (Codec)

Gom Player adalah sebuah software codec pemutar video yang cukup populer. Banyak orang sudah download nih software dan merasakan betapa powerfullnya. Ada banyak fitur yang tersaji di dalam gom player edisi terbaru yang baru dirilis. Kamu bisa melihat berbagai fitur diantaranya seperti :
Codec Finder
GOM Player terbaru mencakup banyak codec (XviD, DivX, FLV1, AC3, OGG, MP4, H263 dan banyak lagi) sehingga Anda tidak perlu menginstal codec terpisah untuk video yang paling. Bagi mereka yang membutuhkan video codec yang terpisah, GOM Player akan menemukan satu dan mengarahkan anda ke suatu tempat di mana Anda dapat men-download versi open source codec. Dengan begitu, Anda tidak akan terjebak dengan codec yang tidak perlu pada sistem anda.
Play Broken AVI Files (Dipatenkan)
AVI file terbaru tidak dapat dimainkan jika indeks rusak, atau jika file tersebut tidak sepenuhnya didownload. Hal ini karena indeks terletak pada akhir file. teknologi yang dipatenkan GOM Player memungkinkan pengguna untuk melihat file dengan indeks rusak atau yang masih sedang didownload.
Powerfull Subtitle Dukungan
GOM Player mendukung SMI, SRT, RT, SUB (dengan BEI) file untuk subjudul. Anda dapat menentukan margin, lokasi, ukuran, resolusi, font dan lain-lain. Anda juga dapat mengaktifkan bayangan, melihat file ASF dengan subtitle, karaoke subtitle mode. Anda bahkan dapat menyinkronkan subtitle dan video jika ada ketidakcocokan apapun.
Nyaman Playlist
Jika Anda menjalankan file video dan sudah ada file dengan nama yang sama di direktori, maka akan secara otomatis ditambahkan ke daftar putar Anda. GOM Player memiliki format yang sama seperti playlist M3U, PLS, ASX dan Anda juga dapat memasukkan dan mengedit format media yang berbeda di playlist yang juga. Sangat mudah untuk membuat dan mengedit playlist multimedia anda sendiri dengan GOM Player.
Dukungan Berbeda Jenis Media
Seiring dengan format media yang berbeda seperti AVI, MPG, MPEG dan DAT, GOM Player juga mendukung streaming Windows media format (WMV, ASF, ASX). Anda juga dapat menonton video berkualitas DVD dengan 5.1 channel audio output.
Screen Capture
Screen capture memungkinkan Anda untuk mengambil screenshot video Anda langsung dari GOM Player. Menggunakan fitur Burst Capture, Anda dapat mengambil screenshot terus naik hingga 999 tembakan.
Fitur Lanjutan
Ada banyak fitur-fitur terbaru canggih tak terbatas. Menyesuaikan kecerahan, kontras dan saturasi. Mempertajam dan menambahkan suara ke video Anda. Coba equalizer audio. Ulangi bagian video Anda dengan fitur Ulangi kami AB. Maju / mundur beberapa detik menggunakan kiri / kanan tombol. Dan banyak lagi bagi Anda untuk discove
Jangan lupa untuk melihat gom player minimum system requirements sebelum download nih software OK!
Silahkan download gom player edisi paling baru di website ini

Daftar Software Gratis Terbaik untuk Windows

Untuk download software gratis di internet, sebagian kita mungkin sudah punya tempat tersendiri. Sebelumnya saya pernah menulis tentang 5+ Situs Besar Download Software Gratis. Tetapi karena banyaknya software gratis, kadang kita bingung mana yang harus dipilih atau digunakan. Berikut daftar website-website yang dapat dipercaya yang menampilkan daftar software gratis terbaik.

Daftar software gratis yang ditampilkan antara satu website dengan website lain mungkin tidak sama, karena memang ini adalah dari review atau pengetesan mereka sendiri, tetapi tidak sedikit semuanya mengacu pada software yang sama. Dengan adanya daftar software terbaik ini, kita akan lebih mudah memilih software apa yang akan digunakan dan tidak perlu repot-repot browsing kesana-kemari untuk mendapatkan yang terbaik.

Gizmos Freeware

Ini merupakan website komunitas yang melakukan review terhadap berbagai software gratis (freeware). Masing-masing software dikategorikan dalam kategori tertentu seperti misalnya : Security, Networking, Antivirus, Educational, Home & Office, MUltimedia, Programming, Linux Tools, System Tools dan lainnya. Selain dalam kategori umum, kita juga bisa melihat Daftar sofware pilihan editor, Linux software, portable apps dan juga windows 64-bit.

Di setiap kategori ditampilkan daftar software-software gratis yang tersedia, selanjutnya dipilih beberapa software terbaik di tiap ketegori, peringkatnya serta ukuran file dan tempat download software tersebut. Untuk mengetahui lebih lengkap silahkan kunjungi Gizmos Freeware Reviews, untuk kategori Klik saja bagian Freeware Categories dan untuk Pilihan Editor pilih Best Freeware Lists

Makeuseof: The Best of Windows Software

makeuseof.com merupakan alah satu blog yang cukup populer dan belum lama ini merilis software-software terbaik untuk windows. Jika Gizmos Freeware masih terlalu banyak dan masih membingungkan, di sini ditampilkan software-software pilihan saja.

Sampai tulisan ini dibuat, ditampilkan 90 software gratis terbaik (pilihan) dari berbagai kategori, seperti : Antivirus, Malware Removal, Firewall, Defragmeters, File Recovery, Uninstaller, Backup, System Maintenance, Browser , dan sebagainya. Kita tidak perlu susah-sudah browsing memilih software, karena semuanya ditampilkan dalam satu halaman. Selengkapnya kunjungi The Best of:Windows Software (makeuseof)

PC Mag: The Best Free Software of 2010

PC Mag merupakan salah satu majalah yang cukup populer, di websitenya kita juga bisa mendapatkan Daftar Software terbaik 2010. Meskipun penyajiannya tidak sebagus dua situs sebelumnya, tetapi cukup membantu dalam mencari software gratis terbaik.
Disini ditampilkan sekitar 196 software gratis terbaik dari berbagai kategori seperti: Anti Malware, Audio, Blogging, File Sharing, Finance, Graphics, Maps, MEdia Manager, Operating Systems, Printing, System Utilities dan sebagainya. Selengkapnya silahkan kunjungi The Best Free Software of 2010
Sepertinya dengan ketiga website diatas sudah cukup bagi yang ingin tahu software terbaik di masing-masing kategori. Jika anda penggemar software Opensource, dari sourceforge.net kita juga bisa mendapatkan software opensource terbaik (piilhan) di beberapa kategori seperti File Sharing, Backup, Security, Games, Software Development, System Admin, Business dan Audio/Video. Jika hal ini masih kurang, silahkan membuka tulsan saya sebelumnya 5+ Situs Besar Download Software Gratis

Perbaikan Kerusakan Sistem Komputer akibat Virus

Komputer yang sudah di bersihkan dari virus atau malware (worm, trojan dan sebagainya), tidak berarti komputer sudah normal kembali. Biasanya dampak setelah komputer terkena virus cukup banyak sehingga beberapa setting windows tidak bisa diakses, misalnya Task Manager, Registry Windows, Folder Options dan sebagainya. Untuk memperbaiki setting-setting itu kita bisa menggunakan software gratis Re-Enable.

Dengan hanya satu klik saja, maka berbagai setting windows yang tidak bisa diakses karena dampak virus akan dikembalikan ke keadaan semula (normal). Penggunaan Re-Enable sangat mudah, karena hampir tidak perlu kemampuan ahli untuk menggunakannya. Re-Enable dibuat untuk mengembalikan berbagai setting windows yang biasanya diubah oleh virus, seperti :
  • Registry Editor “regedit”
  • Command console / prompt “cmd”
  • System Restore
  • Start Menu, Run Command
  • Task Manager
  • Task Scheduler
  • Safe Mode, jalankan dari menu Tools
  • Restore F8 Safe mode “xp only” jika “NTLDR has been modified”
  • Menu Klik kanan (contect menu)
  • My Computer Properties
  • Search di Folder Options windows Explorer dan menu
  • MS Config (khusus win xp)
  • Restore key registry explorer
  • dan berbagai fitur lainnya
Pastikan bahwa komputer sudah sudah bebas dari virus untuk mendapatkan hasil yang di inginkan. Karena jika komputer masih terkena virus (virus masih aktif), setelah di aktifkan dengan Re-Enable, kemungkinan setting akan di ubah lagi oleh virus.

Re-Enable dikembangkan dengan Microsoft .Net Framework, sehingga untuk menjalankannya di komputer harus terinstall Microsoft .Net framework 3.5 sp1 atau diatasnya. Tetapi bagi yang belum ada .net, tersedia juga versi yang sudah menyertakan .net didalamnya, hanya saja ukurannya cukup besar (sekitar 22.8 MB)
Jika di komputer sudah terinstall .Net 3.5 sp1, maka kita tinggal download Re-Enable Lite yang ukurannya sekitar 773 KB saja. Untuk mendapatkan software ini silahkan langsung mengunjungi Halaman Download Re-Enable.

9 Penyebab Kinerja Komputer Semakin Lambat

Sebagai pengguna komputer, tentu semua ingin kinerja komputer kita bagus, respon cepat, akses data lancar tanpa harus menunggu lama dan sebagainya. Oleh karena itu ada baiknya kita mengetahui apa saja yang menyebabkan atau berpengaruh dengan lambatnya komputer kita. Berikut ulasan ringkas 9 hal yang paling sering menyebabkan kinerja komputer menjadi lambat plus tips atau solusinya.

1. Malware (virus, worm, trojan, dsb )

Ketika komputer kita terkena malware ( virus, worm, trojan, dan sejenisnya), sudah hampir dapat dipastikan bahwa kinerja okmputer akan lambat. Virus akan sering menggunakan sumber daya komputer baik RAM atau CPU, termasuk juga senantiasa memantau aktivitas komputer. Hal ini tentu sangat berpengaruh terhadap kinerja aplikasi lain.
Solusi untuk mencegah ini bagi pengguna Windows adalah menginstall Antivirus dan tidak hanya berhenti disitu saja, tetapi rutin update antivirus tersebut. Jadwalkan paling tidak seminggu sekali jika komputer tidak online.

2. Spyware, Adware dan sejenisnya

Jika kita sering menggunakan komputer untuk ber-internet, jika tidak berhati-hati ada kemungkinan komputer bisa terkena spyware. Efeknya mungkin tidak begitu besar dengan kinerja komputer, tetapi bisa berpengaruh pada akses internet, dan berbagai hal yang menganggu kenyamanan berinternet dan yang lebih buruk, data-data penting (user, password, account dll) kita bisa di ketahui oleh si pembuat spyware ini.
Solusi bisa menginstall Anti-spyware yang juga senantiasa update, hanya perlu dipilah-pilah mana yang tidak banyak menggunakan sumber saya (resources) komputer kita, karena tidak jarang Antispyware ini menggunakan CPU dan Memory yang cukup besar. Jika antivirus sudah menyertakan, kita tidak perlu menambah. Atau gunakan versi portable, dan scan dari spyware secara berkala saja.

3. Banyaknya Aplikasi berjalan di belakang

Semakin banyak komputer kita dengan software, biasanya akan semakin memperlambat kinerja komputer, meskipun pengaruhnya ada yang relatif kecil dan ada yang besar. Penting untuk diketahui ketika menginstall software, cek apakah ada aplikasi yang senantiasa berjalan di belakang. Hal ini bisa di ketahui dengan program seperti Autoruns.
Solusi dalam hal ini adalah menggunakan sofware yang penting saja, pilih satu software jika ada beberapa software sejenis atau mempunyai fitur hampir sama dan jika ada versi Portable-nya maka bisa menjadi alternatif. Untuk mengurangi program yang berjalan di background, gunakan Autoruns, dan non aktifkan aplikasi background yang tidak penting. Untuk mengatahui apakah aplikasi yang di install akan menjalankan program di belakang, install software seperti WinPatrol.

4. Hard disk (HDD) yang sudah berumur

Ketika komputer kita masih menggunakan Hardisk yang sudah cukup lama (tua), mungkin lebih dari 5 tahun, maka kinerja komputer bisa semakin lambat. Untuk mengecek, kita bisa menggunakan software gratis HDD Tune dan sejenisnya (baca artikel: Periksa Kondisi Hard Disk Komputer Anda). HDD SATA normal biasanya rata-rata akses read (baca) sekitar 70 – 90 MB/s. Jika misal rata-rata akses HDD dibawah 50 MB/s maka kinerja biasanya akan terasa lambat.
Solusi ketika hardisk sudah sangat lambat, mungkin bisa dicoba dengan full format (awas, backup data terlebih dahulu). Meskipun untuk hardisk tua hal ini biasanya tidak akan banyak membantu, sehingga yang paling baik adalah dengan mengganti hardisk baru, dan jika masih ingin menggunakan hardisk lama, gunakan sebagai secondary hardisk saja.

5. RAM/Memori yang pas-pasan

Banyak sedikitnya jumlah RAM/Memori yang kita gunakan memang tidak bisa dibuat standard sama untuk satu komputer dengan komputer lain atau bahkan sistem operasi. Meskipun ketika akan menginstall Windows, ada spesifikasi minimal RAM, tetapi jenis aplikasi yang kita gunakan juga harus diperhitungkan. Untuk mengecek, buka saja Task Manager dan di bagian Performance periksa PF Usage dan juga Physical Memory yang menunjukkan total Memory fisik (RAM) dan sisa tersedia (Available).

Jika kita tidak sedang menjalankan aplikasi apapun, tetapi sisa RAM tidak lebih dari setengahnya, biasanya kinerja komputer akan lambat, maka harus diperiksa aplikasi apa saja yang menggunakan banyak memory (RAM), secara umum bisa dicek di tab Process, kolom Mem Usage. Jika memang RAM kita pas-pasan (misal windows XP dengan RAM 512 MB atau kurang, windows 7 dengan 1 GB RAM), maka solusinya termurah adalah mengurangi aplikasi yang banyak memakan memory. Solusi terbaik adalah Upgrade memory (RAM) (baca: Mengenal apa itu RAM ).

6. Konflik aplikasi atau program yang di install

Tidak jarang dua aplikasi dalam kategori yang sama bisa berakibat terjadinya konflik, yang semakin memperlambat kinerja komputer. Tanda-tanda terjadi konflik adakan komputer yang bermasalah setelah kita menginstall suatu software, padahal sebelumnya tidak ada masalah. Yang sering terjadi konflik biasanya di kategori software security, semisal antivirus.
Misalnya kita menggunakan 2 antivirus atau lebih. Meskipun beberapa antivirus bisa berjalan bersamaan, tetapi tetap tidak direkomendasikan, kecuali untuk pengguna ahli atau untuk ujicoba. Belum lagi ketika masih harus menginstall software security lainnya.
Jika ada alternatif berbagai software sejenis, maka jika memungkinkan pilih satu saja yang bisa mewakili, dan unggul dalam kinerja dan hasil. Terutama untuk jenis software yang banyak mengakses sumber daya atau sistem operasi.

7. Pemilihan Software yang kurang tepat

Tidak sedikit orang hanya ikut-ikutan (trend) dalam penggunaan software, padahal fitur yang diinginkan sebenarnya terdapat dalam software lain yang kecil dan gratis. Jika spesifikasi komputer kita memang minimal atau kita ingin bekerja dengan cepat, maka pilihlah software yang tepat. Software dengan ukuran besar tidak senantiasa lebih baik dan tepat bagi masing-masing kita. Berikut beberapa contohnya :
Ketika kita hanya ingin burning data ke CD/DVD, solusi tepat bisa menggunakan software ImgBurn yang hanya berukuran sekitar 5 MB atau software burning gratis lainnya yang relatif kecil daripada menginstall Nero Multimedia Suite yang berukuran sekitar 354 MB.
Ketika kita bekerja dengan data terkompresi ( zip, rar ), software gratis seperti 7zip yang hanya berukuran sekitar 1 MB seharusnya sudah mencukupi, daripada menginstall Winzip 15 yang berukuran hampir 13 MB dan juga tidak gratis (software kompresi gratis lainnya)
Jika menggunakan Photoshop 7 atau CS1/2 sudah mencukupi untuk kebutuhan grafis, maka menginstall Photoshop CS5 perlu difikir ulang, karena spesifikasi yang dibutuhkan cukup tinggi, sehingga kerja bisa semakin lambat.

8. Banyaknya Software yang terinstall

Meskipun software-software yang di install tidak berjalan di belakang, tetapi hampir setiap software selalu menambahkan entry (data) ke registry, sehingga semakin banyak software yang di install ukuran registry (windows) juga akan semakin besar. Karena registry ini akan di akses baik ketika komputer berjalan maupun sudah berjalan, besar kecilnya juga mempengaruhi ke kecepatan/ waktu respon-nya.
Solusinya adalah menggunakan software yang memang diperlukan saja, Uninstall software yang tidak penting dan gunakan Uninstaller seperti Revo Uninstaller agar proses uninstallasi lebih tuntas. Untuk membersihkan software yang sudah di uninstall, bisa juga menggunakan berbagai Utilities gratis.

9. Penggunaan Efek Windows yang berlebih

Windows Xp, Vista maupun windows 7 menyediakan opsi untuk menggunakan tampilan dengan berbagai efek. Jika komputer kita mempunyai spesifikasi yang bagus, tentu berbagai efek ini tidak menjadi masalah, tetapi jika ingin performa cepat, berbagai efek windows bisa di non aktifkan.
Misalnya Untuk windows XP, klik kanan My Computer, pilih tab Advanced dan klik setting bagian Performance. Kita juga melalukan tweak sistem untuk mendapatkan setting yang tepat dan cepat, dengan menggunakan software semisal X-Setup Pro.

Sebenarnya selain 9 hal diatas masih banyak sebab lain, seperti berbagai service windows yang berjalan yang sebenarnya tidak diperlukan, pemilihan dan pengaturan hardware yang tidak optimal, space primary disk (misalnya drive C:) yang diambang batas atau hampir habis, dan lainnya (ebsoft)

Monitor Komputer lebih Detail dengan Process Hacker

Salah satu program atau tools windows yang sering digunakan adalah Task Manager. Dengan Task Manager kita bisa melihat (memonitor) berbagai proses yang sedang berjalan di windows, menganalisa program-program yang sedang berjalan, mematikan secara paksa aplikasi tertentu dan lainnya. Tetapi Task Manager belum memberikan informasi detail yang sering kita perlukan. Ingin mendapatkan fitur lebih dari Task Manager ? Coba Process Hacker.

Process Hacker merupakan aplikasi open source, sehingga gratis dan bebas kita gunakan. Bahkan jika anda seorang programmer, bisa download source code-nya dan di kembangkan sendiri sesuai keinginan kita. Meskipun dibuat menyerupai Task Manager, tetapi Process Hacker mempunyai berbagai kemampuan lebih yang tidak ditemukan di Task Manager.

Beberapa fitur utama Process Hacker
  • Menampilkan aplikasi yang sedang berjalan dengan tampilan yang sederhana dan dapat di atur warnanya.
  • Statistik detail dengan tampilan grafik
  • Advanced Fitur yang tidak ditemukan di program lainnya
  • Process Termination yang lebih ampuh. Misalnya mematikan aplikasi yang susah ditutup dengan Task Manager
  • View, Edit dan Mengontrol Services, termasuk yang tidak ditampilkan di tampilan Services console.
  • Melihat dan menutup koneksi jaringan
  • Berjalan hampir secara instan
  • Kemampuan untuk mencari aplikasi tersembunyi yang berjalan
Selengkapnya bisa melihat fitur detail Process hacker. Software ini juga bersifat portable, sehingga kita tidak perlu menginstallnya. Tampilannya terdiri dari 3 menu utama, yaitu Process, Services dan Network. Untuk lebih detailnya berikut di ulas satu persatu.

Me-monitor Process (Aplikasi)

Process merupakan program atau aplikasi yang sedang (aktif) berjalan di windows, kadang tampilannya terlihat dan kadang tidak terlihat, biasanya kita yang menjalankan aplikasi ini. Di tampilan Task Manager, ditampilkan juga daftar Process yang sedang berjalan, tetapi jika kita ingin informasi lebih detail, tidak akan kita dapatkan. Process Hacker juga mempunyai daftar process, dengan tampilan yang lebih informatif, disajikan dalam tampilan pohon (Tree view).

Warna mempunyai arti tersendiri, pengaturannya bisa diatur melalui menu Hacker > Options dan pilih Highlighting. Menu yang tersedia pun juga melimpah. Dari daftar process, jika kita klik kanan akan tampil berbagai menu (mungkin sebagian belum kita ketahui fungsinya). Salah satunya adalah menu Properties, atau juga bisa di akses dengan menekan tombol Enter di daftar yang kita pilih.
Dari tab General misalnya, kita bisa mengetahui sebenarnya aplikasi ini lokasinya dimana. Dengan mengetahui lokasi filenya maka lebih mudah mengecek apakah ini aplikasi yang aman atau tidak ( menganalisa kemungkinan virus). Selain itu, dari window Properties, kita juga bisa melihat detail proses/aplikasi yang dipilih, grafik penggunaan CPU, proses I/O (Input/output), dan berbagai informasi detail lainnya.

Memonitor Service

Service merupakan aplikasi atau program yang biasanya senantiasa berjalan dengan windows. Masing-masing service mempunyai fungsi spesifik dan di design tidak memerlukan intervensi dari pengguna. Services ini berjalan di background dan bisa diatur apakah akan berjalan dengan windows, di non-aktifkan atau otomatis berjalan ketika diperlukan.
Salah satu contoh service adalah Spooler yang mengatur masalah cetak-mencetak (Printing). Ketika service ini tidak aktif, maka kita tidak akan bisa mencetak. Service lain sangat banyak, biasanya merupa driver, mengatur jaringan, mengatur interaksi proses satu dengan yang lain, dan lainnya.
Dengan Process Hacker, kita bisa mengetahui service apa saja yang berjalan dan informasi detailnya. Tekan saja Enter untuk melihat informasi detail ( atau klik kanan dan pilih properties). Dari bagian ini kita juga bisa menganalisa kemungkinan akan adanya aplikasi mencurigakan yang berjalan (virus, worm, trojan dan sejenisnya).

Memonitor Network (Jaringan)

Dari menu atau Tab Network kita bisa melihat daftar aplikasi yang terkoneksi ke Jaringan. Disini ditampilkan programnya, alamat IP lokal, tujuan, Port san lainnya. Jika kita melihat adanya aplikasi yang mencurigakan dan terhubung ke internet, maka bisa kita tutup ( klik kanan dan pilih Close).

Selain ketiga Menu diatas, ada berbagai menu lain yang bisa diakses melalui Menu Utama. Dari menu View misalnya, kita bisa membuka menu System Information untuk melihat aktivitas CPU, I/O dan RAM (Memory) secara real time dan dalam tampilan grafik. Dari Menu Tools, dan memilih Hidden Processes kita bisa mencari apakah ada aplikasi tersembunyi yang berjalan. Aplikasi ini tidak akan tampil di daftar Process atau di Task Manager, dan bias jadi merupakan malware (Virus atau worm).

Kemudian melalui menu hacker > Options kita bisa mengatur berbagai opsi untuk Process hacker, seperti memberikan peringatan jika ada service baru yang berjalan, di aktifkan sebagai pengganti Task Manager, mengatur pewarnaan dan opsi lainnya.

Perbandingan dengan SysInternals Process Explorer

Bagi anda yang sudah pernah mendengar SysInternals yang membuat berbagai software (tools) bermanfaat untuk windows (seperti misalnya Autoruns), mungkin pernah menggunakan Process Explorer. Aplikasi ini mirip dengan Task Manager, tetapi juga memiliki keunggulan dibanding Task Manager. Nah, bagaimana jika Process Hacker dibandingkan dengan Process Explorer? Berikut Penjelasannya:
  • Process Hacker menimplementasikan semua fungsionalitas yang diberikan Process Explorer, ditambah advanced fitur.
  • Mempunyai fitur scan String yang lebih, termasuk regular expression filtering
  • Mengijinkan kita melihat thread apa yang berjalan
  • Menandai .NET library (dll)
  • Berjalan 5 kali lebih cepat dibanding Process Explorer dan menggunakan penggunaan CPU 8 kali lebih kecil.
  • Berbagai informasi detail lainnya.

Sistem yang Diperlukan

Process Hacker bersifat portable dan dapat berjalan di Windows XP SP 2 atau diatasnya baik 32 bit atau 64 bit. Beberapa fungsi termasuk deteksi hidden process (proses tersembunyi), full kontrol terhadap proses dan kemampuan proses protect/unprotect hanya tesedia untuk sistem 32 bit.
Jika melihat fungsi dan menu-menunya mungkin terlalu “berat” bagi sebagian kita, karena seperti namanya “Hacker”, sebagian menu atau informasi yang tersedia ditujukan untuk para pengguna komputer yang sudah ahli (advanced). Meskipun demikian, terdapat menu-menu lain yang bisa kita manfaatkan lebih mudah dan informatif dibanding Task Manager. Ingin mencoba ? Download Process Hacker (1.26 MB)

Optimasi Windows XP, Vista dan 7 dengan Mz Ultimate Tools

Komputer yang sudah sering dipakai atau cukup lama dipakai dan tidak dilakukan optimasi terkadang kinerjanya semakin lambat. Belum lagi jika kita termasuk pengguna yang sering install dan coba-coba software. Makin lama pasti kinerjanya semakin lambat. Dengan software gratis Mz Ultimate Tools, kita bisa meng-optimasi windows xp, vista dan Windows 7, yang mencakup CPU, RAM, Registry, Startup Manager, Shutdown, Cleaner dan berbagai fitur lainnya.


Mz Ultimate Tools merupakan koleksi software gratis untuk meningkatkan kinerja komputer. Berikut beberapa fitur Mz Ultimate Tools ini :
  • Meningkatkan Performa/Kinerja PC/Komputer
  • Mempercepat games
  • Tweaking windows sesuai dengan keinginan
  • Meningkatkan Keamanan sistem
  • Smart manajemen Memory dan Processor
  • Meningkatkan performa jaringan (network) dan kecepatan download
  • Optimasi dan backup registry
  • Menghapus file temporary dan tidak berguna di windows
  • Mengatur StartUp windows dan juga services
  • Mangatur penggunaan power ( baterai) untuk laptop/netbook
  • Pengaturan waktu shutdown, dan lainnya
Selain tersedia dalam satu paket komplit dengan fitur-fitur diatas, disediakan juga download masing-masing program secara terpisah. Misalnya kita bisa download RAM Booster kalau hanya ingin mengoptimasi penggunaan RAM. Mz Ultimate Booster untuk meningkatkan kinerja PC secara umum dan lainnya, berikut daftarnya :
  • Mz Ultimate Booster
  • Mz Game Accelerator
  • Mz CPU Accelerator
  • Mz RAM Booster
  • Mz Ultimate Cleaner
  • Mz Registry Optimizer
  • Mz Registry Backup
  • Mz Services Manager
  • Mz StartUp Manager
  • Mz Shutdown Scheduler
  • Mz Power Manager
Jika ingin mendapatkan satu paket lengkap, kita bisa memilih sesuai dengan sistem operasi yang digunakan.

Download

Untuk Windows XP, download saja Mz XP Tweak, untuk Windows Vista, Mz Vista Force dan untuk Windows 7, download Mz 7 Optimizer. Masing-masing hanya berukuran sekitar 2.2 MB dan mendukung sistem operasi baik 32 bit autaupun 64 bit ( untuk bisa menjalankan software ini, di komputer harus ada Microsoft .NET Framework minimal versi 2.0 ).

Tips Memperbaiki Windows Tidak Mau Booting (Registry error)

Komputer yang kita gunakan mungkin pernah mengalami kerusakan sistem (registry) sehingga tidak mau booting atau masuk ke windows. Kerusakan registry ini bisa terjadi karena banyak hal, seperti karena konflik software yang di install, komputer mati mendadak, virus dan sebagainya. Apa tandanya kerusakan registry dan bagaimana mengatasi jika hal ini terjadi ?

Yang pertama perlu diperhatikan adalah membaca apa pesan error atau peringatan (warning) ketika komputer bermasalah. Jika perlu, tulis apa tampilan terakhir atau pesan yang muncul di layar monitor (yang bisa kita gunakan untuk mencari solusi dari internet). Tidak semua error karena kerusakan registry windows. Kerusakan Registry windows biasanya ditandai dengan munculnya pesan seperti berikut :
  • Windows could not start because the following file is missing or corrupt: \WINDOWS\SYSTEM32\CONFIG\SYSTEM atau \WINDOWS\SYSTEM32\CONFIG\SOFTWARE, atau \WINDOWS\SYSTEM32\ saja dan sejenisnya
  • Stop: c0000218 {Registry File Failure} The registry cannot load the hive (file): \SystemRoot\System32\Config\SOFTWARE or its log or alternate
  • System error: Lsass.exe
    When trying to update a password the return status indicates that the value provided as the current password is not correct.
Selain contoh pesan error diatas, mungkin masih banyak pesan sejenis yang ditampilkan ketika sistem/registry windows mengalami kerusakan. Jika komputer ketika booting atau restart hanya behenti di pesan error seperti diatas, maka bisa dicoba langkah mudah berikut:
  1. Restart Windows
  2. Kemudian tekan-tekan tombol F8 sampai muncul tampilan seperti berikut :

    Untuk Windows 7 :
  3. Dari pilihan yang ada, pilih Last Known Good Configuration (untuk windows XP ada ketarangan dalam kurungnya: your most recent setting that worked)
  4. Jika berjalan lancar seharusnya bisa kembali masuk ke windows
Setelah langkah diatas, mungkin ada beberapa program atau software yang belum lama di install tidak bisa berjalan sempurna. Hal ini karena bisa jadi backup data registry windows belum menyimpan konfigurasi software yang di install ini, sehingga software tersebut perlu di install ulang.
Jika langkah diatas tidak berhasil, maka mungkin harus dilakukan dengan langkah manual. Intinya adalah mengganti file-file registry windows yang rusak. File-file registry windows ini ada di lokasi c:\windows\system32\config, filenya adalah :
  • system
  • software
  • sam
  • security
  • default
File-file backup registry ini biasanya ada di folder C:\WINDOWS\repair. Untuk mengganti file-file diatas, bisa menggunakan bootable CD/flashdisk atau manual menggunakan windows repair, langkahnya bisa dilihat selengkapnya di support.microsoft.com

Dapatkan Advanced System Care Pro 3.6.1 Gratis

Salah satu software untuk memperbaiki, optimalisasi dan menjaga sistem windows sehingga kinerja Windows lebih baik (semakin cepat) adalah Advanced System Care. Software ini tersedia versi gratis (Free) maupun berbayar (Pro). Meskipun kinerja versi gratis sudah cukup bagus, versi Pro mempunyai berbagai fitur lebih banyak dan berita bagusnya, kali ini kita bisa mendapatkan versi Pro ( seharga $19.9 ) secara gratis.


Sebagai perbandingan silahkan melihat Perbedaan versi Free dan Pro. Serial number resmi gratis Advanced System Care Pro bisa didapatkan dengan menjadi member (anggota) PC Authority pcauthority.com.au. Untuk menjadi anggotanya kita hanya diperlukan nama dan alamat email saja. Berikut Langkah mendapatkannya :
  1. Jika sudah pernah menjadi anggota PC Authority, silahkan langsung login ke http://iobit.creativemark.co.uk/, dengan username dan password untuk mendapatkan serial number. Jika belum ikuti langkah berikut
  2. Daftarkan diri menjadi anggota PC Authority : Halaman Pendaftaran
  3. Isikan Username, buat password dan isikan Email serta form yang diperlukan. Kemudian klik tombol bawahnya Create my account
  4. Setelah muncul pesan konfirmasi, cek email kita dari noreply@iobit.creativemark.co.uk, kemudian klik link konfirmasi didalamnya untuk mengaktifkan account.
  5. Setelah aktif, buka halaman http://iobit.creativemark.co.uk/ untuk mendapatkan Account Name dan Serial number (masukkan username dan password kita). Setelah dapat simpan Account Name dan Serial Number ini ( serial number ini juga akan dikirimkan ke email kita)
  6. Untuk mendapatkan program Iobit Advanced System Care Pro, terlebih dahulu login ke PC Authority Halaman Login
  7. Download program dari : Halaman Promosi Advanced System Care Pro 3.6.1
  8. Install ASC Pro dan setelah selesai klik Tombol Upgrade, kemudian pilih Enter License Key dan gunakan Account Name dan Serial Number yang sudah diberikan untuk mengaktifkan.
Promosi ini masih berlaku sampai sekitar 18 hari lagi, jadi masih cukup waktu untuk mendapatkannya. Meskipun langkahnya agak panjang, tetapi hal ini tidak sia-sia, karena mendapatkan Software bagus yang berkualitas dan bermanfaat untuk menjaga, memperbaiki dan mengoptimalisasi sistem windows. Advanced System Pro 3.6.1 dapat berjalan di Windows 2000, Windows 7 (32 bit), Windows 7 (64 bit), Windows Vista (32 bit), Windows Vista (64 bit), Windows XP.

5+ Situs Besar Download Software Gratis


Bagi yang sering download software dari internet, tentu punya alamat web khusus yang sering dikunjungi. Website tempat download software gratis di internet sangat banyak, tetapi dari sekian banyak tidak semua memberikan koleksi lengkap, kemudahan, review atau fitur menarik lainnya. Berikut 5 website besar tempat download berbagai software gratis di internet.

Software Gratis yang sering di istilahkan dengan Freeware bisa kita dapatkan di situs-situs besar berikut. Freeware merupakan alternatif murah dari software berbayar. satu hal ketika download software, ketika ingin mendapatkan software yang gratis dan dapat digunakan sepenuhnya, jangan lupa mencari dengan label Freeware.

Download.com ( CNET)

Situs download.com mungkin merupakan situs download terbesar, mempunyai berbagai koleksi software untuk Windows, Mac, Mobile dan Webware. Selain koleksi yang sangat banyak, pemberian kategori yang jelas, kelebihan lainnya cnet adalah adanya review atau ulasan dari Editor serta pemberian rating baik dari Editor maupun penggunanya.

Jika ingin mendapatkan software Freeware, pastikan memilih Free dari pilihan harga. Salah satu hal yang kurang menyenangkan dari website ini adalah banyaknya iklan (banner, flash) dan konten website yang padat, sehingga kadang agak lambat untuk menuju ke halaman download software.

Softpedia

Website download ini mungkin termasuk peringkat kedua besarnya setelah CNET, dengan koleksi software untuk Windows, Mac, Linux, Mobile, Gadget dan lainnya. Juga tersedia download script, yang sangat membantu bagi para programmer seperti pengembang website . Seperti halnya CNET, softpedia juga memberikan rating dari para pengguna untuk software yang ada.

Struktur dan tampilan Softpedia lebih memudahkan daripada cnet, selain itu juga ada koleksi software untuk linux. Terkadang softpedia memberikan lisensi gratis untuk software berbayar, yang jarang dilakukan website download lainnya.

FileHippo

Situs ini mempunyai tampilan yang sederhana, tidak banyak iklan dan khusus memberikan software-software populer saja baik freeware maupun shareware/commercial (berbayar). Filehippo memang berfokus pada kualitas, bukan kuantitas(jumlas). Semua software di FileHippo di tempatkan di server mereka sendiri, sehingga proses download relatif lebih cepat.

Karena tampilan yang sederhana, maka proses mencari software sangat mudah, dan kita bisa mendapatkan software-software populer di tiap kategori. Sehingga bagi yang ingin mendapatkan software populer tanpa harus banyak browsing, FileHIppo merupakan pilihan yang tepat. Kelebihan lainnya adalah kita masih bisa download software versi-versi sebelumnya.

Brothersoft

Merupakan situs download Software, baik untuk Windows, Mobile, Mac dan Web. Mempunyai koleksi lebih dari 200.000 download. Satu hal yang kurang menyenangkan adalah banyaknya banner atau iklan yang ada di setiap halaman.

Brothersoft juga tidak banyak memberikan review terhadap koleksi software-softwarenya sehingga terasa kurang bagi yang ingin mengetahui lebih dahulu ulasannya.

MajorGeeks

Merupakan alternatif download dari Softpedia atau CNET. Tampilan lebih sederhana dan relatif cukup cepat loadingnya. Software sepertinya berfokus khusus untuk windows.

Salah satu kelebihan majorgeeks adalah adanya alternatif lokasi download. Sehingga jika download gagal atau lambat, bisa berganti dengan lokasi download lainnya.
Dari kelima situs download diatas, biasanya yang pertama saya pilih adalah FileHippo, karena tampilannya yang sederhana, tidak banyak iklan dan bisa langsung menuju ke software populer yang sering kita pakai. Alternatif berikutnya adalah Softpedia.

Situs Download Lainnya

  • Sourceforge.net, website download terbesar software open source
  • tucows.com, alternatif software download (windows, Mac, Linux, Web dan Mobile)
  • Snapfiles.com, situs download software untuk windows freeware dan shareware
  • Freewaregenius, dengan tampilan blog dan memfokuskan pada freeware saja
Jika anda mempunyai alamat website download software lainnya yang lengkap, bisa menambahkan dan berbagi melalui komentar dibawah.

300 Software Gratis terbaik tahun 2010 -2011



Banyak software gratis yang luar biasa yang bahkan dapat menggantikan software berbayar. Winaddons secara resmi telah mengumkan software terbaik antara 2009 sampai 2010 bahkan daftar ini mungkin akan bertahan sampai 2012 dimana itu adalah akhir dunia. Semua peringkat diambil dari data semacam review kepuasan download dsb
Banyak juga software baru yang masuk daftar, walau begitu masih terlihat cukup banyak software terbaik adalah muka-muka lama. Daftar aslinya bisa anda dapatkan disini. Secara keseluruhan bintang setubuh-setubuh aja dengan daftarnya to memamg beberapa softwware digunakan di komputer sendiri.
Cara download software cukup gampang kok, tinggal telusuri aja link yang ada. Dimana itu akan membawa kamu ke website pembuat resmi. Selain kamu bisa yakin download secara aman tanpa virus, kamu juga bisa mendapatkan update terbaru dari software gratis tersebut.
Beriku daftar software gratis terbaik.

Video

Apa gunanya dunia ini jika kita tidak bisa nonton video, download software keren dibawah ini yang sangat keren seperti pemilik blog ini. Ada beberapa software terbaru lho…………

Audio

Suka mendengarkan lagu terbaru lewat komputer, jangan lewatkan untuk download semua software di bawah ini. Nggak usah malu semua gratis kok ;

Security

Di zaman dimana semua orang punya niat jahat kecuali Bintang pemilik blog ini. Adalah wajib memiliki software gratis yang ada dibawah ini, sehebat apapun bank nggak ada gunanya tanpa seorang Satpam. Download melalui website resmi mereka, jangan antivirus tahun 1945 disuruh menghadapi virus tahun 2010. Bisa apa coba!!

Office

Masih pakai Microsoft Office yang mahalnya minta ampun. Coba software office dibawah ini, dibanding buatan microsoft memang masih tergolong terbaru, tapi kualitas jangan tanya. Bukan hanya itu ada pembaca pdf, dokumen konverter dsb

Internet

Suka menjelajah internet, software terbaru dibawah ini wajin di download kalau tidak ya nggak pa pa sih :

P2P

Suka banget berbagi file terbaru via komputer, atau suka download hal-hal yang berbau terlarang :

Chat

Suka berchatting ria, suka ngomongin gosib terbaru dan paling hot. Software di bawah ini adalah pilihan yang cocok

Archive managers

Tahukah anda winzip dan winrar itu sebenarnya bukan software gratis. Tapi kebanyakan orang yang sudah download merasa itu freeware. Padahal kedua software itu berbayar, nah yang dibawah ini baru gratis

Servers

Suka upload file ke website atau edit kode PHP, dibawah ini software yang keren
  • FileZilla – FTP client
  • FileZilla Server – FTP server
  • EFTP – FTP client/server
  • XAMPP – integrated server package of Apache, mySQL, PHP and Perl
  • WAMP – Apache, PHP5 and MySQL server

Codecs

Download software codecs terbaru melalui link dibawah ini :

Miscellaneous

Nggak begitu ngerti nih software buat apa, yang pasti gratis di download seperti yang lainnya

Wallpaper

Buat indah komputermu dengan wallpaper keren dan gratis serta terbaru :

System Utilities

Optimalkan komputer kamu, biar nggak lelet dengan utilitis terbaru ini, DOWNLOAD SEPUANYA!!!

Network

Sering berhubungan dengan network dan membutuhkan software yang ampuh……

Image

Untuk mengedit gambar bukan hanya photoshop, software gratis di bawah ini juga bisa melakukannya

3D

Software 3d terbaru dan gratis

CD/DVD

Dapatkan software-software terbaru melalui link dibawah ini, Selamat mencoba!!!

UI Enhancements

ubah desktop kamu sesuai keinginan kamu, software ini akan membuat desktop kamu menjadi terbaru

Hardware monitoring/Benchmarking

Ingin melihat kemampuan komputer kamu, test saja menggunakan software super gratis ini. Jika hasilnya mengecewakan inilah waktu yang tepat untuk membeli komputer terbaru

Developers

Suka coding, software gratis ini mungkin cocok untuk anda

Games

Emang sih nggak bagus-bagus amat, tapi download saja :

Education

Belajar itu penting, dapatkan informasi terbaru dengan software dibawah ini :
Keren banget kan semua software diatas, buat apa kita membeli barang bajakan jika ada software software terbaik yang tidak perlu kita beli. Cukup dowload, gunakan, dan berkreasi. Harap perhatikan!!! Daftar ini adalah yang terbaru untuk saat ini, jika kamu membaca artikel ini 1000 tahun lagi, tentu software terbaik diatas sudah tidak lagi terbaru …………he he he